Aplikasi Penghemat Kuota Dari Google, Makin Irit dan Lebih Hemat, Banyak Nabung

Aplikasi Penghemat Kuota - Google luncurkan Datally, aplikasi baru yang berguna mengontrol dan mengoptimalkan penggunaan kuota internet ponsel. Aplikasi ini bisa digunakan semua pengguna Android.

Dirilisnya aplikasi ini berkaitan dengan penelitian Google terhadap pengguna ponsel di Indonesia. Pasalnya sebagian besar pengguna ponsel khawatir paket data mereka cepat habis. Hal itu merupakan hambatan, terutama bagi miliaran pengguna berikutnya yang juga akan memakai internet untuk kebutuhan sehari-hari.


Selain itu, banyak pengguna yang tidak paham untuk apa saja kuota mereka digunakan. Akhirnya, pengguna kesulitan mengontrol penggunaan kuota pada aplikasi yang mereka pakai.

Vice President Tim Next Billion Users Google Caesar Sengupt melalui siaran persnya, Kamis, 30 November 2017, menyatakan, “Misi kami di Google adalah terus berinovasi dan menciptakan produk yang bisa membantu masyarakat Indonesia memaksimalkan potensi Internet. Inilah alasan kami membuat Datally, aplikasi yang bisa membantu Anda memahami, mengontrol, dan menghemat kuota internet, sehingga Anda bisa lebih menghemat dan melakukan lebih banyak hal dengan kuota Anda.”

Lalu fitur apa saja yang disediakan Datally? Berikut ini kami adalah beberapa fitur utamanya.

Fitur penghemat kuota

Fitur ini berguna untuk menghemat penggunaan kuota oleh beberapa aplikasi ponsel yang sering menggunakan kouta secara diam-diam. Fitur Datally memungkinkan pengguna mengalokasikan kuota yang dapat digunakan oleh setiap aplikasi.

2. Balon Penghemat kuota

Balon penghemat kuota akan muncul setelah fitur pertama diaktifkan. Penggunaan data setiap aplikasi akan ditampilkan oleh balon ini. Selanjutnya, pengguna dapat memblokir aplikasi yang diinginkan.

3. Fitur kelola data

Fitur ini memberitahukan jumlah kuota yang digunakan oleh setiap aplikasi dalam rentang hari, minggu, hingga bulan.

4. Fitur penemu Wi-Fi

Fitur ini akan memberi tahu pengguna ketika Datally mendeteksi adanya jaringan Wi-Fi yang telah dinilai komunitas Datally. Penilaian ini didasarkan pada pengalaman pengguna terhadap jaringan tersebut.

Sebelumnya, Datally telah diuji di Filipina sepanjang 2017. Aplikasi ini kini tersedia di Google Play Store secara global. Namun, aplikasi ini baru bisa berfungsi pada ponsel Android versi 5.0 (Lollipop.

Jangan Lupa Bagikan Informasi Ini Ke Saudara Atau teman Anda

Post a Comment

0 Comments